logoutama

Informasi | Berita



user

Direktorat Sarana Prasarana Melakukan Fogging di Asrama Guna Mencegah Penyakit DBD


Bandung, asrama.itb.ac.id – Kondisi cuaca yang tidak menentu, membuat lingkungan menjadi lembab dan memicu beberapa titik menjadi sarang nyamuk untuk berkembang biak, khususnya nyamuk aedes aegypti yang menularkan penyakit demam berdarah (DBD). Berdasarkan data, di awal tahun 2022 Kota Bandung mengalami peningkatan kasus DBD yang menyasar berbagai kalangan umur. Atas dasar tersebut, Direktorat Sarana dan Prasarana ITB melakukan giat antisipasi penyebaran kasus DBD di Asrama ITB dengan melakukan penyemprotan fogging di seluruh asrama.

Hari ini (14/4), Asrama Kidang Pananjung yang berlokasi di Jalan Cisitu Lama XI No. 12 Bandung mendapat giliran untuk penyemprotan fogging. Pelaksanaan kegiatan tersebut dimulai pukul 09.30 WIB dan berakhir pada pukul 10.30 WIB. Fogging ini menyasar titik-titik yang memicu adanya genangan air dan area yang lembab, seperti teras dan Lorong asrama, kamar mandi dan toilet bersama, saluran air, lobby asrama, gudang, dan tempat lainnya.

Menurut Juju, Koordinator Pegawai Asrama Kidang Pananjung yang dijumpai pada saat pendampingan tim fogging mengatakan bahwa program ini secara berkala dilakukan guna menciptakan kondisi asrama yang sehat dan nyaman bagi penghuni. Lebih lanjut, Juju juga menyampaikan bahwa penghuni diharapkan turut ambil bagian secara menyeluruh dalam upaya peningkatan kualitas lingkungan dan sanitasi di asrama. “Penghuni dapat berpartisipasi aktif, seperti menguras bak air secara berkala, mengelola sampah dengan baik, serta mengalakan kerja bakti rutin untuk menciptakan lingkungan asrama yang sehat, asri, dan nyaman”, tutup Juju.

 

Ditulis oleh: Muhammad Arif Mappe Amir - Asisten Asrama ITB



Daftar Berita

Membuat dan Berbagi Takjil kepada Masyarakat Marginal di Kota Bandung bersama Tutor Asrama ITB
13 Mei 2022, at 14:23 WIB

Bandung, asrama.itb.ac.id – Pada...

Direktorat Sarana Prasarana Melakukan Fogging di Asrama Guna Mencegah Penyakit DBD
14 April 2022, at 11:08 WIB

Bandung, asrama.itb.ac.id – Kond...

Kunjungan Bakti Sosial Ke Panti Sosial Asuhan Anak Aisyiyah
10 April 2022, at 11:43 WIB

Bandung, asrama.itb.ac.id – Tuto...

Asrama ITB Gelar Acara Puncak Edukasi Pengabdian Masyarakat
07 April 2022, at 13:01 WIB

Bandung, asrama.itb.ac.id - Setelah se...


Daftar Pengumuman

Pengumuman Penyelesaian Periode Tinggal 1 Agustus s.d. 31 Desember 2019 dan Pendaftaran Calon Penghuni Periode Tinggal 1 Januari s.d. 31 Mei 2020 Untuk Semua Asrama ITB
26 November 2019, at 20:10 WIB

Berikut merupakan informasi penyelesaian period...

Pengumpulan Berkas Bidikmisi Bagi Angkatan 2015-2018
10 Mei 2022, at 11:30 WIB

Untuk memperlancar proses pencairan dana beasis...

Daftar Ulang Periode Reguler 2019/2020 Semester 1 - Asrama Jatinangor
26 Juli 2019, at 16:22 WIB

Dengan ini UPT Asrama ITB menyampaikan keputusa...

Daftar Ulang Periode Reguler 2019/2020 Semester 1 - Asrama Ganesha
26 Juli 2019, at 16:07 WIB

Dengan ini UPT Asrama ITB menyampaikan keputusa...




Untuk komunikasi via telepon, kami hanya menggunakan nomor di atas dan tidak bertanggung jawab atas segala kontak selain yang disebutkan dengan mengatasnamakan Asrama ITB.
Hak Cipta © 2018-2019 asrama.ditsp.itb.ac.id — v.2.0